Rabu, 17 Desember 2008

Konvergensi media

"konvergensi dan budaya masyarakat masa depan"

dari www.pustakanilna.com

Berkembangnya teknologi informasi semenjak akhir milenium kedua telah menyebabkan sejumlah perubahan. Perubahan tersebut muncul seiring lahirnya mekanisme baru dalam berkomunikasi yang ditandai dengan penggunaan multimedia dimana teks,suara, gambar dan grafis dapat diakses secara sekaligus kedalam seperangkat media.
Konvergensi menyebabkan perubahan radikal dalam penanganan,penyediaan, distribusi dan pemrosesan seluruh bentuk informasi baik visual,audio,data dan sebagainya.
Kunci dari konvergensi adalah digitalisasi karena seluruh bentuk informasi maupun data diubah dari format analog ke format digital sehingga dikirim kedalam satuan bit (binary bit).Kemajuan yang dihasilkan oleh teknologi informasi memungkinkan sebuah media memfasilitasi aktivitas komunikasi interpersonal yang termediasi sifat interactivity dari penggunaan media konvergen secara langsung memberikan umpan balik secara langsung atas informasi yang disampaikan.
Dalam konteks yang lebih luas,konvergensi media sesungguhnya bukan saja memperlihatkan kian cepatnya perkembangan teknologi. Konvergensi mengubah hubungan antara teknologi industri,pasar,gaya hidup dan khalayak.

Tidak ada komentar: